Mandi Malam Bikin Rematik

Mandi malam dapat menyebabkan rematik, mungkin anda sudah sering mendengar mitos ini. Tapi pernahkah anda berpikir bahwa mitos ini apa benar apa adanya? Menurut para ahli, mitos yang sudah terlanjur beredar di masyarakat ini tidak benar adanya. Berikut adalah beberapa artikel yang dirangkum yang berkaitan dengan pernyataan ini. Menurut dr Cici Lia Novita, mandi pada malam hari sebenarnya tidak membawa dampak negatif bagi kesehatan bagi orang yang tidak mempunyai riwayat penyakit tertentu seperti rematik, jantung dan asma. Ia mengakui, jika waktu malam hari itu udara khususnya di Indonesia kelembabannya lebih tinggi sehingga bila tubuh yang sudah kedinginan diberi air dingin akan menjadi kaku. “Tidak masalah, selama kondisi tubuh sehat dan tidak ada penyakit rematik, jantung dan asma,” ujarnya saat ditemui di Puskesmas Tanjung Pinang, kemarin. Bagi penderita penyakit rematik memang tidak dianjurkan untuk mandi malam hari, karena dengan semakin dinginnya tubuh dan sendi akan membuat send