Selasa, Mei 06, 2014


Selasa malam, selepas pulang dari nguli saya sempatkan sedikit waktu untuk nulis. Entah kenapa setelah sampai kos, saya kepikiran untuk donor darah. Yups, cita - cita saya ini (*terlalu berlebihan) masih belum kesampaian, niat untuk donor darah sih ada, cuman kalau udah ada yang ngajakin donor, entah kenapa banyak sekali alasan yang keluar dari mulut ini. Mungkin dengan saya tuliskan di blog ini cita - cita saya yang ini bakal terkabul. (*AMIN)

Donor darah dengan ngeblog bagi saya hampir sama, cuman untuk donor darah rada takut. Haha, maklum meski badan segede gaban saya rada phobia sama jarum suntik cuz katanya kalau donor darah itu jarum suntiknya segede gaban juga. Gaban ketemu gaban kan bisa berabe,hehe. Nah untuk judul dari postingan ini kan saya tuliskan bagian pertama, ini saya harapkan ada bagian keduanya. Bagian keduanya semoga saja nantinya saya mulai berani mengeksekusi donor darah ini, menghilangkan salah satu ketakutan saya ini (*ketakutan saya g cuma satu lo). 

Dari info yang saya dengarkan dari mulut kemulut sih donor darah ini menyehatkan, karena selain membagi darah kita kepada orang yang membutuhkan (*donor) kita juga dapat timbal balik yaitu badan kita akan memproduksi darah baru yang baik bagi tubuh (*lupa saya teorinya). Timbal balik yang lain adalah biasanya setelah donor darah kita bakal dikasi susu atau telur, atau bahkan bisa dapat beberapa bahan makanan. Bukannya pamrih sih, cuman kalau dikasi ya masak mau di tolak. Jadi itungannya kan sama - sama enak. 

Begitu sih ceritanya, semoga postingan selanjutnya saya bakal mosting bagian kedua ya. Dengan keberanian untuk donor darah (*ceileh) dan membantu sesama (*modus). Oke deh, cukup sekial postingan kali ini, Selamat Malam !!!...

Sabtu, Mei 03, 2014

Dua jam berlalu dan saya tidak ada ide untuk menulis di postingan ini, ada beberapa ide yang sebenarnya muncul. Namun setelah googling artikel bahan untuk menunjang ide itu malah kemalasan yang melanda. Sampai sekarang saya hanya berada di atas kasur dan depan laptop saya, dari tadi saya gelisah untuk sekedar cari bahan ataupun menulis. Memang kalau urusan malas itu sulit sekali, semua pekerjaan kalau emang awalnya g niat, pasti hasilnya juga g niat. Dan kebanyakan emang gagal si, soalnya pelakunya tidak niat untuk mengerjakannya.

Meski saya sekarang ini merangkai kata dengan 10 jari kecil saya, namun hasilnya tetap saja, postingan tanpa inti. Daripada halaman new post yang dah dari tadi saya buka ini tidak terisi, makanya saya paksakan untuk mengisi, meski juga masih belum tersusun apa yang bakal ditulis.

Sebenarnya ngeblog itu tergantung apa si? Menurut saya ngeblog itu memang butuh niat, karena memang dengan niat, pasti bakal bagus hasil ngeblognya, baik itu postingan ataupun ratingnya. Hehe, cuman menurut saya sih, soalnya saya sendiri emang niat g niat si ngeblog, soalnya ada banyak hal yang bisa mengalihkan minat saya dari blog ini. Hoho, happy saturday night....

Selasa, April 22, 2014


22 April 2014, hari ini merupakan hari bumi yang diperingati secara internasional. Sayang untuk hari bumi ini tidak dijadikan hari libur nasional, kalau dijadikan hari libur maka dijamin banyak yang merayakan, merayakan libur maksudnya,hehe. Sejarah dari ditetapkannya hari bumi atau Earth Day pada tanggal 22 April di canangkan awal mulanya oleh Senator Amerika Serikat Gaylord Nelson pada tahun 1970. Sampai sekarang sudah 44 kali hari bumi ini di rayakan. 


Hari bumi ini hendaknya kita dapat menjaga dengan lebih baik lingkungan sekitar kita, karena hari ini banyak yang mengkampanyekan untuk menjaga bumi kita yang sudah tua ini. Hendaknya kebiasaan baik seperti membuang sampah pada tempatnya tetap lanjut dilakukan. Sebenarnya bukan hanya sekarang si, harusnya setiap hari kita menjaga bumi kita ini.

Ah, tulisan saya udah makin g beraturan. Efek menulis tanpa mikir saya, jadi tulisannya tidak berbobot. Cuman intinya semoga masuk ya,, happy earth day.

Sabtu, April 12, 2014

7 Hari setelah postingan terbaru saya dan sayapun tidak bersemangat ngeblog. Awalnya saya ingin mengembalikan kembali semangat ngeblog yang pernah terjadi 3 tahun yang lalu. Yang mana prestasi terbaik saya dalam dunia blog. PR blog yang melonjak drastis ke angka 3, ditambah penghasilan tambahan yang didapat dari beberapa review menjadikan nilai plus yang sangat menjanjikan.

Tapi ini setelah dua tahun saya sibuk berurusan dengan pekerjaan, semangat saya menjadi sangat kendur, dan terkesan hilang. Bagaimana tidak, dahulu uang jajan bisa didapat dari blog, disamping minta orang tua. Sekarang sudah dapat bayaran sendiri dari hasil kuli tiap hari, meski g banyak tapi lumayan cukup buat merantau di negeri orang ini. Dan yang dahulunya hobi yang menjanjikan seakan tidak dilirik dan "aras-arasan" *istilah bahasa jawa untuk ogah-ogahan. Mulai awal tahun ini pengennya hobi ini bisa dilirik kembali tapi ya sampai sekarang ini masih kendur. Teman dari dunia blog yang dahulu dekat, eh sekarang entah ada dimana semua,hehe.

Tekad bulat emang sekarang sulit didapat bagi saya, tapi terus menerus saya usahakan untuk menumbuhkan semangat lagi. Semangat ngeblog yang telah lama hilang, serta cara menulis yang sudah hilang, ide menulis yang punah, komplit sudah. Sekarang saya memulai semuanya dari 0, dengan semangat yang dimulai dari 0 sampai juga penghasilan tambahan yang dimulai dari 0. Padahal tinggal 10 dollar lagi adsense saya bisa cair, tapi apa daya sampai sekarang juga belom melonjak drastis. Namanya juga usaha, lambat laun bakal kecapai juga target pay out. Amin,,, best regards kawan..

Sabtu, April 05, 2014

Puyeng bin pusing, semua campur aduk di kepala ini. Sekarang kerjaan sih tidak begitu menyita waktu saya untuk berpikir, cuman ada masalah baru datang lagi, Bukan masalah kerjaan lagi, lebih kompleks dari masalah kerjaan. Masalah ini mau g mau menghiasi hidup saya sekarang, memang manusia kalau g ada masalah bukan manusia ya. Manusia diharuskan berpikir dan bertindak untuk mengatasi masalah - masalah yang dihadapinya. Baik untuk bergerak maju dan untuk lebih dewasa dalam menghadapi semuanya.

Jujur saat saya menulis ini, tidak ada yang bisa saya bagikan kepada anda. Tidak mengenai review, ataupun sekedar sharing info baru. Cuman di sini emang tempat saya mencurahkan sedikit kepusingan saya, yup cuman di blog yang g aktif ini, blog yang sudah gonta ganti domain. Blog yang sepi visitor, blog dengan banyak spam. Namun meski begitu ini memang blog pribadi saya, dan memang kodratnya disini saya share. Lebih tepatnya saya curahkan sih, karena saya bukan pribadi yang bisa dengan mudah membicarakan masalah kepada orang lain. Tertutup, itu mungkin yang tepat julukan buat saya. 

Meski begitu, saya masih mensyukuri hidup saya ini, cuman kalau dalam keadaan seperti beberapa minggu ini, otak saya g mungkin bisa dipakai, badan juga udah mulai berapa g berguna. Yah beginilah kehidupan yang harus saya hadapi, semua yang sudah direncakanan dan sudah dipersiapkan, eh ternyata ada masalah lain diatas yang sudah saya rencanakan ini. Yup belum dipikirkan karena emang saya belum pernah. Baru sekarang karena udah di ujung tanduk, saya harus memikirkan lagi, patokannya emang tinggi sekali, berhutang pun merupakan suatu cara untuk keluar dari masalah ini. Yah mau g mau ini yang harus saya hadapi, setidaknya saya g sendiri. Saya masih ditemani sebuah laptop jadul beserta modem dan blog yang bisa menemani saya disaat seperti ini. Dan semoga saya bisa segera berjalan dengan tegap lagi, untuk sebuah kepastian, tidak diberatkan karena masalah ini, karena saya sudah mantap, insyaallah.

Minggu, Maret 09, 2014


Awal maret 2014 ini banyak hal yang terjadi, dan entah kenapa semua kejadian di awal maret ini banyak g baiknya ya, mulai dari pembunuhan berencana yang dilakukan anak abg, tabrakan bus dengan kereta (lagi) dan yang terbaru adalah hilangnya salah satu pesawat dari malaysia. Semoga keluarga yang lagi berduka semoga dikuatkan (amin).

Di tahun 2014 ini, selain merupakan tahun politik juga merupakan tahun yang berat bagi kita semua, khususnya di Indonesia yang alamnya mulai kurang bersahabat. Entah karena memang ini tahun jatahnya alam yang murka atau semua ini untuk mengingatkan penduduk yang ada di dalamnya.

Masih teringat di bulan Februari kemaren, tepatnya saat Gunung Kelud mengalami erupsi, yang terkena dampaknya g cuman di daerah Kediri sana, bisa dibilang hampir sebagian besar pulau jawa terkena efek dari kejadian ini. Di tempat saya sekarang ini (surabaya) juga terkena efek hujan abu yang parah, cuman tidak berlangsung lama.

Di bulan Maret ini ada harapan saya untuk bisa lebih aktif lagi nge-blog-nya. Keinginan yang naik turun sejak saya beli domain,hehe. Emang beda rasanya sih, ngeblog di waktu kuliah, kalau kuliah dulu sih masih irit-irit dalam masalah duit, jadinya getol ngeblog biar ngasilin. Eh sekarang udah ngerasain enaknya megang duit sendiri jadi malas-masalan ngeblog, terlebih lagi saya juga di dalam komunitas yang g ada bloggernya, haha, nasib saya.hehe. Semoga beberapahari ini dapat mosting lagi,hehe Josss.. Best Regards

Sabtu, Januari 18, 2014


Dua minggu off ngeblog, senin dua minggu lalu saya lagi kena musibah kecelakaan, belom sembuh bener luka abis kecelakaan, kemaren hari kamis 16 Januari 2014 saya tepar alias sakit. Januari ini emang saya lagi diuji sama yang kuasa sepertinya. Ya tapi saya harus tetap bersyukur atas semua yang telah diberikan kepada saya.

Januari ini juga sepertinya lingkungan kita sedang mengalami gejolak, di tempat kos saya di daerah Surabaya, sudah beberapa minggu ini angin berhembus sangat kencang, (mungkin ini juga salah satu sebab saya teler juga). Lain halnya di Surabaya, di Jakarta dan sekitarnya juga mengalami musibah banjir tahunan yang sampai sekarang masih menggenangi daerah - daerah di Jakarta dan sekitarnya. Selain di Jakarta, kota Manado juga mengalami banjir bandang yang bisa dibilang parah.

Semoga kita semua bisa lebih berhati - hati dan waspada dengan adanya kemungkinan banjir, soalnya intensitas hujan agaknya akan makin tinggi.