Tampilkan postingan dengan label linkaja. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label linkaja. Tampilkan semua postingan

Rabu, November 08, 2023

bayar railfood dengan linkaja

Dulu saya pernah beli makanan di kereta api atau yang biasa disebut railfood dengan QRIS, nah kali kedua ini saya berkesempatan nyobain lagi beli railfood dengan metode pembayaran yang berbeda yaitu dengan Linkaja. Kebetulan perjalanan kemaren ada sisa saldo di Linkaja yang sayang juga enggak kepakek. Dan apalagi kemaren ada drama yaitu hampir terlambat sampai di stasiun Bekasi, jadi otomatis enggak bawa cemilan dan makanan selama perjalanan dari Bekasi ke Surabaya.

Sebenarnya metode pembayaran railfood di Kai Access ada 3, yang pertama itu OVO, yang kedua Linkaja, dan QRIS. Untuk yang QRIS bisa cek di artikel saya yang sebelumnya, untuk yang OVO berhubung saldo masih kosong jadi saya belum pernah nyoba. Untuk yang Linkaja ini gampang, yang penting Linkaja kita sudah full service jadi tidak ada limit untuk transaksi.


Yang pertama dipastikan kita punya tiket perjalanan dengan kereta api, mengapa? Karena kalau mau pesen railfood harus ada tiketnya dulu, karena railfood adalah fitur yang disediakan untuk memudahkan pelanggan kereta api memesan makanan tanpa harus menunggu pramugara atau pramugari kereta yang akan keliling selama perjalanan kereta api.


Hal - hal yang dilakukan adalah :

railfood linkaja


1. Buka aplikasi KAI Access, ohya pastikan kereta sudah berjalan atau waktu perjalanan sudah dimulai. Karena kalau belum mulai perjalanan menunya yang tersedia tidak muncul.


2. Pilih menu Railfood di Layanan Tambahan Untuk Perjalanan Kamu.


railfood linkaja


nasi goreng bakso


3. Pilih makanan atau minuman yang disediakan pada menu Railfood, untuk makanan beraneka ragam, dengan minuman seperti teh anget, kopi atau teh botol ada. Kali ini saya mencoba pesen nasi goreng bakso dengan fruit tea dengan nominal total Rp. 45.000.


railfood linkaja

railfood linkaja

4. Seteleh memilih menu kita tinggal pilih Pesan, den memilih metode pembayaran. Kali ini saya pilih Bayar dengan E-Wallet yaitu Linkaja.


railfood linkaja


5. Setelah itu kita akan diminta untuk membuka aplikasi Linkaja, dan tinggal melakukan pembayaran.


railfood linkaja


6. Setelah pembayaran berhasil kita akan menerima email dari KAI yang menyatakan pembelian railfood berhasil, dan kita tinggal tunggu makanan kita diantarkan tepat di nomor kursi kita. Dipastikan tidak berpindah kursi karena yang terbaca di sistem adalah nomor kursi kita.


railfood linkaja


Selang 20 menit makanan saya diantarkan, ohya batas waktu pembelian makanan di railfood adalah maksimal sejam sebelum kedatangan kita di stasiun tujuan. Tapi sih alangkah lebih baik pesennya enggak mepet - mepet, karena ngeri aja kalau kemepetan entar enggak keanter makanan kita.

Selasa, Februari 02, 2021


Tanggal 2 Februari, sudah waktunya untuk mulai bayar tagihan Indihome. Gara - gara bulan kemaren coba naikin speed internet jadinya saya h2c sih ini tagihan bulan pertamanya bagaimana. Pagi tadi saya cek jam 9 di aplikasi MyIndihome dan sudah keluar juga tagihannya, Rp. 369.033 alias naik Rp. 17.000 dari tagihan bulan Januari. Lumayan sih dapat speed dengan bayar cuman 17ribuan. Semoga bulan berikutnya masih tetap stabil tagihannya. 

Kecewanya sih cuman satu layanan Indihome UseeTV nya itu di saya ada beberapa channel yang ngeblank dan sampai manggil teknisi beberapa kali dan dicoba untuk ganti stb nya tapi hasilnya tetap saja. Entahlah apanya ini yang salah, meski saya jarang nonton TV tapi sayang juga sih ada fitur yang enggak sempurna. Sudah coba dm twitternya telkom care dan masih tetap belum bisa.

Akhirnya saya cuman bisa pasrah saja sih dengan layanan yang kurang sempurna ini. Layanan internetnya sih sejauh ini bagus dan stabil.Sekarang streaming an Netflix juga lumayan lah dari paketan kemaren. 

Kali ini saya tetap membayar tagihan Indihome dengan aplikasi LinkAja, namun sebelum itu saya harus mengisi saldonya. Metode yang saya gunakan saat ini adalah lewat aplikasi BRImo, disini saya ngisi saldonya dengan langkah - langkah sebagai berikut :


 1. Log In aplikasi BRImo, pakai sidik jari lebih gampang juga untuk log in dibandingkan kudu ngisi username dan password dari BRImo.

 

2. Setelah itu masuk ke menu Dompet Digital.

3, Pilih Top Up Baru



4. Pada Submenu Dompet Digital pilih LinkAja

 

5. Masukkan nomor HP yang terdaftar LinkAja



6. Setelah itu input nominal yang mau kita isikan, nominal disini minimal Rp. 20.000 beserta rekening sumber untuk melakukan pengisian saldo

7. Setelah itu pilih Top Up dan masukkan pin BRImo

 

8. Transaksi berhasil setelah itu tinggal bayar tagihan lewat aplikasi LinkAja


Minggu, November 29, 2020

 
Tidak terasa sudah di penghujung bulan November, sudah mau awal Desember dan kewajiban untuk bayar tagihan Indihome pun segera bakal muncul. Saya terbiasa membayar tagihan Indihome di tanggal 3 di awal bulan, dan saya selama ini membayar menggunakan Linkaja karena ada gaji yang ditransfer ke saldo Linkaja. Bagi yang belum tau bisa baca Apa Itu Linkaja.Yang mau gak mau harus ditambahin untuk bayar Indihome, tagihan Indihome saya paket 2P (TV dan Internet) Rp. 355.000. Dulu awal masang kepengen hasil ngeblog untuk bayar, dan ternyata cuman beberapa bulan saja bisa nutupin buat bayar tagihan, setelahnya malah nombok dari gaji. Tapi gakpapa, karena layanan internet dirumah juga dipakai buat nonton TV dan juga mantau CCTV.

Untuk top up saldo Linkaja bisa dilakukan di berbagai macam cara, karena saya punya rekening BCA dan BRI, saya mau sharing untuk Top Up Linkaja menggunakan BCA Mobile. Untuk yang BRI mungkin lain kali saya share karena kalau di BRI Mobile itu menu top up Linkaja ada di halaman utama, jadi gak perlu bingung untuk cari cara untuk top up Linkaja. Mungkin karena fintech plat merah jadi sudah terintegrasi, untuk BCA kita kalau mau top up Linkaja harus mengetahui kode virtual account dari Linkaja. Virtual Account yang digunakan ini dulu pernah dipakai oleh TCASH sebelum digabungin di Linkaja, tapi nama virtual account nya masih sama TCASH tetapi masuknya langsung ke Saldo Linkaja. 

Cara untuk Top Upnya adalah

1. Masuk BCA Mobile dengan menu m-BCA degan menginput 6 karakter angka kode akses.

2. Setelah masuk m-BCA kita pilih menu m-Transfer.

3. Setelah itu pilih BCA Virtual Account.


4. Input Nomor virtual account yang berisi 09110 + nomor hp yang diregistrasi Linkaja.

5. Setelah itu klik Ok dan jika inputan kita benar maka akan muncul Linkaja dan nama pengguna Linkaja dengan biaya admin Rp. 1.000,-.

 
6. Setelah itu ketik nominal untuk pengisian saldo Linkaja, kalau tidak salah minimal Rp. 20.000, setelah itu tekan pin BCA Mobile dan OK. Selanjutnya transaksi sukses dan saldo Linkaja langsung bertambah.

Bedanya kalau Top Up lewat BRIMO tidak dikenakan biaya admin alias sesuai dengan nominal yang kita input, dengan nominal minim Rp. 20.000,-. Sekarang semua serba mudah asal kita sudah ada akses internet banking sama mobile banking dari Bank yang kita pakai, dengan tidak lupa mengaktifkan registrasi finansial. Jadi semua transaksi yang biasanya kudu ke bank sekarang sudah ada di smartphone kita tercinta, gak perlu ribet - ribet antri di bank. Tapi asal ada saldonya ya ^_^;